Follow Us On Facebook

Pages

Saterdag 22 September 2012

Di Carlo: 'Juve Superior'


AnehCuy - Chievo tak bisa berbuat apa-apa selain mengakui keunggulan Juventus. Sang pelatih, Domenico Di Carlo, bahkan sampai memberi kata "superior" untuk menggambarkan performa Juve.

Di Juventus Stadium, Minggu (23/9/2012) dinihari WIB, Juve memang tampil dominan. Tidak hanya unggul dalam penguasaan bola, mereka juga lebih banyak dalam membuat peluang. Soccernet mencatat, setidaknya ada 22 tembakan yang dilepaskan Juve di mana delapan di antaranya tepat sasaran.

Chievo beberapa kali selamat dari gempuran Bianconeri berkat ketangguhan penjaga gawangnya, Stefano Sorrentino, yang mampu menggagalkan beberapa peluang bagus sepanjang laga.

Namun, Sorrentino akhirnya tak berkutik, ketika Fabio Quagliarella melepaskan tendangan sembari menjatuhkan diri tepat di depan gawangnya. Dengan keran gol yang terbuka, Juve seperti mendapatkan angin segar. Satu gol lagi pun dicetak Quagliarella lima menit setelah gol pertama.

"Juventus membuktikan bahwa mereka lebih superior," kata Di Carlo di Football Italia.

"Kami berusaha menahan mereka dan melakukannya dengan baik, tapi mereka meningkatkan tempo permainan mereka dan akhirnya layak mendapatkan kemenangan itu."

"Kami seharusnya bisa bermain lebih baik lagi. Namun, dibandingkan ketika kalah melawan Lazio akhir pekan lalu, tim saya bermain dengan lebih solid."

( Sumber: Detik Sport )

0 opmerkings:

Plaas 'n opmerking